top of page

Roll Tank Alat untuk Pindahkan Mesin

Roll Tank merupakan salah satu dari sekian banyaknya alat untuk pemindahan barang. Alat ini sering digunakan pada bisnis manufaktur untuk memudahkan mobilitas dan keberlangsungan bisnis mereka. Pada umumnya roll tank dapat ditemukan di area pabrik atau produksi.


Apalagi jika pabrik sedang direlokasi sehingga membutuhkan alat bantu untuk memindahkan mesin produksi yang sudah ada ataupun mengangkut peralatan industri baru dengan aman. Penting untuk memilih alat berat penggerak yang tepat untuk pekerjaan tersebut sehingga mesin industri Anda dapat diangkut, dipindahkan, dan dipasang dengan aman.


roll tank di asheforklift

Apa itu Roll Tank?


Roll Tank adalah alat berat penggerak yang berfungsi untuk memindahkan barang dengan beban yang berat. Perangkat ini didesain dengan profil yang rendah karena difungsikan untuk memindah dan memposisikan berbagai beban seperti mesin dan alat berat lainnya secara horizontal atau level ketinggian yang sejajar.


Berbeda dengan forklift yang sama-sama merupakan alat berat untuk memindahkan barang, Roll tank atau roller tank ini berguna untuk memindahkan alat dan mesin-mesin produksi. Jadi, terdapat banyak perbedaan diantara keduanya meskipun memiliki fungsi utama yang sama.


Apakah pernah terbesit di pikiran Anda bagaimana cara memindahkan alat berat dan mesin yang bebannya mulai dari ratusan kilo bahkan hingga berton-ton beratnya? Roll tank adalah salah satu solusinya.


Spesifikasi Roll Tank


Roll tank merupakan salah satu alat berat hidrolik yang terintegrasi untuk pengangkatan berat. Secara umum, bentuknya menyerupai tank sederhana tentunya tanpa alat penembak. Alat ini dilengkapi dengan beberapa bagian penting seperti pegangan dan roda.


Setiap tipe atau merek memiliki keunikannya tersendiri tetapi secara umum roller tank ini terdapat pegangan untuk menggeser maju dan mundur alat ini. Lalu ada meja opsional di atasnya yang dapat diatur rotasinya sesuai kebutuhan.


Pada beberapa jenis juga ditambahkan pegangan eksternal untuk mempermudah penggunaan. Biasanya berfungsi saat alat ini digunakan pada tempat-tempat yang sempit atau di area di mana alat berat seperti forklift tidak bisa masuk ke suatu ruangan tertentu.


Kemudian ada roda yang jumlahnya bermacam-macam umumnya mulai dari 3 hingga 8 buah roda. Alat ini dirancang dengan pertimbangan kualitas dan fungsional sehingga roda pada roller tank glodok ini dilengkapi dengan perlindungan tambahan supaya tidak merusak lantai karena beban yang diemban.


Kapasitas Roll Tank


Roll tank memiliki berbagai tipe dan desain yang berbeda-beda tergantung merk dan kapasitasnya. Namun, secara umum roll tank memiliki bentuk persegi panjang yang pipih. Kapasitas dan ukurannya pun bervariasi.


Berat alat ini mulai dari 10 kilogram tetapi ukuran paling besarnya tidak mencapai 50 kilogram. Walaupun begitu alat ini dapat mengangkut beban hingga satuan berat ton. Contohnya seperti varian 15 kilogram dapat mengangkat beban hingga 6 ton. Semakin besar ukuran roll tank glodok maka kapasitas yang dimiliki juga bertambah. Varian yang sering dicari dan digunakan berdasarkan kapasitasnya adalah roll tank 10 ton.


Fitur Roll Tank


Seperti fungsi utamanya, roll tank memiliki fitur yang mendukung untuk dapat memindahkan alat berat dengan efektif. Alat ini memudahkan pemindahan mesin atau alat berat di ruang sempit. Memiliki fitur rotasi 360° derajat sehingga memudahkan untuk mengatur posisi mesin.


Cara menggunakan Roll Tank


Sebelum memindahkan barang dengan roll tank, Anda memerlukan alat lain untuk mengangkat mesin yang akan dipindahkan. Contohnya seperti alat pendongkrak hidrolik dan beberapa bongkah kayu untuk mengganjal mesin yang akan dipindahkan.


Jika mesin atau alat berat yang diangkat volumenya besar, maka Anda memerlukan minimal 4 roll tank untuk memindahkan barang tersebut. Selain itu, pastikan semua mur atau penyangga mesin sudah terlepas dari lantai atau tempatnya sehingga dapat dipindahkan.


Langkah pertama, gunakan pendongkrak hidrolik untuk mengangkat salah satu sisi mesin yang akan dipindahkan. Setelah itu, masukkan kayu untuk mengganjal mesin di sisi kanan dan kirinya. Pompa pendongkrak hidrolik hingga mesin terangkat melebihi tinggi roll tank yang akan digunakan.


video disadur dari youtube channel: Prodi D-IV Teknik Mesin FT UNY


Setelah mesin terangkat cukup tinggi, pindahkan bongkahan kayu. Tempatkan roller tank di tempat yang tepat, di pinggiran mesin. Pastikan beban mesin diletakkan pada piringan atau meja opsional. Kemudian lakukan cara yang sama pada sisi lainnya.


Kemudian pasang pegangan pada roll tank supaya mesin dapat dipindahkan. Penggunaan alat ini dilakukan secara manual, sehingga saat mengoperasikan roller tank dilakukan oleh tangan manusia. Penarikannya pun tidak dapat dilakukan sendirian mengingat mesin atau alat berat memiliki beban yang cukup besar.


Jika mesin sudah diposisikan di tempat yang diinginkan, pelepasan roll tank ini juga memerlukan bantuan pendongkrak hidrolik. Pasangkan pendongkrak hidrolik terlebih dahulu sebelum Anda melepas roller tank yang digunakan.


Mengapa Perlu Menggunakan Roll Tank?


Ada banyak alasan mengapa pemindahan dan pemasangan alat berat bisa menjadi rumit dan sering kali menghadirkan tantangan ekstra bagi sejumlah pelaku bisnis. Apalagi bagi yang memiliki usaha dengan struktur kompleks yang memiliki sistem rumit, bagian yang bergerak dan mesin berat.


Pemindahan alat tanpa perencanaan dan pemilihan piranti pemindahan yang tepat bisa menjadi bencana. Ada beberapa hal yang perlu diperhatikan untuk menghindari hal yang tidak diinginkan.


Pertama, konfigurasi peralatan dan conveyor baru mungkin memerlukan modifikasi di tempat untuk pemasangan penuh bahkan dalam pemasangan mesin baru. Kedua, fasilitas manufaktur yang sudah mapan mungkin akan berisiko ketika mengkonsolidasikan peralatan dari beberapa lokasi karena penyesuaian dan kendala yang diperlukan dalam struktur bangunan yang ada.


Ketiga, kerusakan peralatan produksi dapat terjadi selama fase pembongkaran jika penggerak peralatan industri tidak memahami bisnis Anda atau tidak memiliki keahlian yang diperlukan. Terakhir, keterlambatan pemasangan peralatan dapat tertunda jika penggerak mesin tidak segera memasang peralatan, menyebabkan waktu henti yang berlebihan.


Keempat hal tersebut patut untuk Anda pertimbangkan agar tidak menyesal nantinya. Selain itu, Anda juga perlu mempertimbangkan lokasi dan jarak pemindahan alat berat atau mesin produksi. Roll tank cocok digunakan untuk keperluan indoor dengan area yang relatif sempit.


Dimana Jasa Sewa Roll Tank Jakarta dan sekitarnya?


Jika Anda memiliki dana lebih sebagai investasi alat, maka tidak ada salahnya membeli roller tank untuk keperluan bisnis. Tetapi jika anggaran Anda tidak banyak dan tidak terlalu sering menggunakan roll tank, maka menyewa adalah solusi yang tepat.


CV Ashe Forklift menyediakan roll tank untuk memenuhi kebutuhan Anda. Berbagai perusahaan dan brand telah menjadi partner resmi kami seperti Big Bad Wolf dan Asian Games 2018. Anda bisa menemukan kami di berbagai wilayah seperti Jakarta, Tangerang dan Bogor.


Demikianlah penjelasan mengenai roll tank sebagai alat penggerak yang mampu memindahkan alat besar. Terdapat berbagai jenis roll tank yang sering digunakan di industri Indonesia. Pilih jenisnya secara bijak sesuai dengan kebutuhan Anda.

781 tampilan

Postingan Terakhir

Lihat Semua

Comentários


Post: Blog2_Post
bottom of page